PELATIHAN DAN LOMBA DESAIN BATIK DESA BUMIMULYO

  • Aug 22, 2020
  • bumimulyo-batangan

Bumimulyo, 17 Agustus 2020 Desa Bumimulyo Kecamatan Batangan Kabupaten Pati mengadakan pelatihan dan lomba desain batik bagi para pemuda dan pemudi dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI Ke - 75. Pelaksanaan tersebut berlangsung mulai tanggal 14 - 16 Agustus 2020 dan bertempat di balaidesa Bumimulyo. Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus jamak dirayakan dengan beragam lomba di berbagai daerah. Macam perlombaan "17 Agustusan" tersebut beraneka ragam, mulai dari makan kerupuk, balap karung hingga panjat pinang. Lelaki, perempuan, anak-anak, tua dan muda biasanya ikut berpartisipasi. Bahkan hadiah untuk para pemenangnya pun juga disiapkan Akan tetapi tahun ini pandemi Covid-19 terjadi. Kegiatan masyarakat Indonesia lumpuh sejak Maret 2020 karena adanya pembatasan. Imbauan untuk tidak mengadakan lomba "17 Agustusan" pun muncul ke permukaan, Kabupaten Pati merupakan beberapa di antaranya. Akan tetapi, sebelum memilih jenis lombanya, perlu dipastikan dulu kondisi di wilayahnya seperti apa. Apakah kondisi di wilayahnya sudah aman atau belum. Tak hanya itu, karena lomba biasanya disaksikan banyak penonton, maka perlu ditata juga penontonnya. "Jangan sampai lombanya aman tapi yang menonton tidak diatur atau dikendalikan,"   Agus Setiawan